Dorong Inventarisasi Bisnis, Pelaku UKM Jatim Mendapat Workshop Stock System

Sidoarjo – Dinas Koperasi dan UKM Jatim berkerja sama dengan PT. Raja Teknik Solusi menggelar kegiatan bertajuk “Workshop Stock System”.

Acara ini bertujuan untuk memfasilitasi para pelaku UMKM agar mempunyai platform stok system secara digital sendiri.

Para pelaku UKM bisa menggunakan berbagai macam device bahkan dari HP tanpa menggunakan laptop, system yang digunakan ini freeware alias gratis.

“Stok system ini bisa digunakan sekaligus sebagai riset para pelaku UMKM untuk melihat produk mana yang disukai oleh konsumen dan memudahkan pemilik produk untuk melakukan control dan monitor stok barang” Ucap Hana Angriyani, Direktur Utama PT. Raja Teknik Solusi, Rabu (15/01) bertempat di ruang Coworking Space KUKM, Dinas Koperasi dan UKM Provinsi Jawa Timur.

Workshop diikuti tidak kurang dari 40 peserta yang berasal berasal dari Surabaya, Sidoarjo, Gresik, Nganjuk, Bangkalan, Pasuruan, dan Mojokerto.

Sementara itu Tenaga Ahli KUKM Space Diskop UKM Jatim Tika Sulistiya mengatakan bahwa, KUKM Space memiliki beberapa program workshop sebelum Ramadhan tahun ini tiba diantaranya, Workshop Pembuatan PT Perorangan, Workshop Live Shoping Tiktok, ada juga Kelas Amigurumi (Kelas Merajut) yang dilaksanakan regular setiap hari Kamis.

Melalui Workshop ini diharapkan para pelaku usaha dapat melacak produk, memperbarui stok, dan mengelola inventaris secara praktis dan terorganisir. Dengan penerapan yang tepat, diharapkan proses pencatatan inventaris dapat berjalan lancar dan mendukung pertumbuhan usaha secara optimal. (ism)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *